Teks Eksplanasi
Hai, kawan - kawan sekalian, kali ini dan dalam post ini diriku akan menyajikan sebuah post yang berisi materi Bahasa Indonesia, yang sesuai dengan judul blog kali ini.Sebelumnya kita telah membahas Ceramah dan hari ini kita akan membahas salah satu jenis Teks, selamat membaca.
Dalam bahasa indonesia, terdapat banyak sekali jenis - jenis teks, yaitu Teks Narasi, Teks Deskripsi, Teks Prosedur, Teks Laporan, Teks Ekposisi, dll.Dan Salah satu teks yang akan kita bahas pada post blog kali ini, adalah Teks Eksplanasi.Sebelum, memulai membahas Teks Eksplanasi, perlu kita ketahui dahulu pengertiannya, apa yah pengertian teks ekplanasi?,kita akan bahas di tahap selanjutnya yaitu tahap pertama;
Pengertian Teks Eksplanasi :
Teks ekplanasi, seperti yang kita ketahui atau mungkin belum.Kata Eksplanasi berasal dari bahasa Inggris, yaitu Eksplanation, dan memiliki arti tersendiri yaitu Penjelasan, yang berarti sebuah tindakan menerangkan atau menjelaskan dan keterangan, pernyataan atau fakta yang menjelaskan (Sumber:"The Contemporary English-Indonesian Dictionary: 651").Sedangkan, pengertian teks Eksplanasi sendiri adalah sebuah teks yang berisi tentang proses - proses yang berhubungan dengan fenomena - fenomena alam, sosial, ilmu pengetahuan, politik, budaya dan lain - lainnya dan biasanya, bersifat secara faktual.Salah satu contohnya, sebuah teks ekplanasi yang menjelaskan akan sebab suatu fenomena alam terjadi, misalnya erosi permukaan tanah, maka didalam teks tersebut sendiri akan memberikan penjelasan yang lebih lanjut, dan kita sendiri bisa tahu bagaimana bisa erosi terjadi. dan dengan begitu, orang jadi bisa mengambil intinya dan sadar akan hal apa saja yang dapat menyebabkan terjadinya erosi pada tanah sehingga mereka sendiri bisa mencegahnya agar tidak terjadi kembali.Dengan fungsi utama sebagai membagi pengetahuan kepada yang tidak mengerti menjadi mengerti, dan mengerti menjadi lebih mengerti.
Teks ekplanasi, seperti yang kita ketahui atau mungkin belum.Kata Eksplanasi berasal dari bahasa Inggris, yaitu Eksplanation, dan memiliki arti tersendiri yaitu Penjelasan, yang berarti sebuah tindakan menerangkan atau menjelaskan dan keterangan, pernyataan atau fakta yang menjelaskan (Sumber:"The Contemporary English-Indonesian Dictionary: 651").Sedangkan, pengertian teks Eksplanasi sendiri adalah sebuah teks yang berisi tentang proses - proses yang berhubungan dengan fenomena - fenomena alam, sosial, ilmu pengetahuan, politik, budaya dan lain - lainnya dan biasanya, bersifat secara faktual.Salah satu contohnya, sebuah teks ekplanasi yang menjelaskan akan sebab suatu fenomena alam terjadi, misalnya erosi permukaan tanah, maka didalam teks tersebut sendiri akan memberikan penjelasan yang lebih lanjut, dan kita sendiri bisa tahu bagaimana bisa erosi terjadi. dan dengan begitu, orang jadi bisa mengambil intinya dan sadar akan hal apa saja yang dapat menyebabkan terjadinya erosi pada tanah sehingga mereka sendiri bisa mencegahnya agar tidak terjadi kembali.Dengan fungsi utama sebagai membagi pengetahuan kepada yang tidak mengerti menjadi mengerti, dan mengerti menjadi lebih mengerti.
Ciri - Ciri Teks Eksplanasi :
Berikut merupakan hal - hal yang termasuk didalam ciri - ciri Teks Eksplanasi ;
Berikut merupakan hal - hal yang termasuk didalam ciri - ciri Teks Eksplanasi ;
-Bersifat Faktual
Faktual berarti secara fakta, dan maksud dari faktual ini biasanya memuat fakta - fakta yang kuat berserta dengan buktinya tersendiri, tanpa ditambahkannya pendapat (Opini) baik pendapat ahli - ahli ataupun sendiri serta cerita / berita bohong yang tidak dapat dibuktikan faktanya.
-Menjurus kearah Ilmu
Maksud dari kata berdasarkan ilmu,yang berarti teks eksplanasi bukan hanya sekedar teks penjelasan saja dan secara ilmu bahasa indonesia sendiri tidak semua teks penjelasan termasuk dalam teks eksplanasi.Maka dari itu isi dari teks eksplanasi bisa juga memberikan informasi atau ilmu, contohnya gunung meletus yang bisa dijelaskan dalam ilmu pengetahuan Sains.
-Bersifat Informatif
Yang berarti didalam teks eksplanasinya sendiri memiliki informasi serta ilmu yang bisa ditelaah atau kita manfaatkan sebagai orang yang membaca teks eksplanasi tersebut.Contohnya saat kita membaca teks eksplanasi mengenai banjir,kita pasti bisa menemukan cara mencegah banjir.
-Bersifat Netral dan tidak Persuasif
Maksud dari netral dan tidak persuasif artinya, pembaca teks eksplanasi tersebut tidak dipaksa atau disuruh, baik melakukannya ataupun menyetujui teks tersebut melainkan bersifat Ilmiah dan Penting.
-Sistematis
Urutan Teksnya tersusun dengan rapi dan diawali dari tahap penjelasan, deretan fakta untuk memperkuat penjelasan,diakhiri dengan interpretasi.
-Bersifat akurat
Teks eksplanasi berbeda dengan teks lainnya, yang biasanya kita buat secara sembarang atau ditambahkan opini.Dalam teks eksplanasi semuanya harus bersifat faktual, akurat, ilmiah dan tidak bisa ditambahkan dengan opini ataupun dibhat secara sembarang, maka dari itu terkadang teks eksplanasi susah untuk dibantah.
Struktur Teks Eksplanasi :
Dalam pembuatan teks eksplanasi yang baku kita perlu memperhatikan strukturnya pula, dalam teks eksplanasi ada 3 bagian yaitu sebagai berikut :
-Pernyataan Umum
Dalam pernyataan umum,kita bisa menemukan sejumlah pernyataan tentang sebab dan akibat suatu peristiwa yang akan dibahas, dan biasanya memiliki unsur yang paling menarik.
-Deretan Penjelasan
Pada bagian ini, dijelaskan sebab dan akibat mengenai peristiwa / fenomena yang sedang dibahas, secara rinci ditambahkan dengan fakta yang akurat dan bisa dibuktikan serta dipertanggung jawabkan.
-Interprestasi
Bagian terakhir ini, merupakan bagian penutup yang tentang kesimpulan dari teks teks eksplanasi.
Tujuan Teks Eksplanasi :
Dari ciri - ciri diatas kita bisa menyimpulkan fungsi dari teks eksplanasi bahwa teks eksplanasi lebih menjelaskan tentang proses - proses suatu kejadian, dengan menggunakan sebab akibat.Bukan mengutamakan penjelasan suatu hal.
Kaidah Kebahasaan Teks Eksplanasi :
Pada teks eksplanasi ada beberapa ciri khas kebahasaan yaitu :
-Fokus kepada hal yang biasanya bersifat General /Bersifat Umum bukan orang atau manusia yang terlibat dalam peristiwanya, contohnya Gempa Bumi, Erosi Tanah, Banjir, Hujan, dan peristiwa alam lainnya.
-Lebih menggunakan istilah - istilah Ilmiah, contohnya seperti Adiktif (Kecanduan), Definitif (Sudah Pasti), dan istilah lainnya.
-Lebih sering menggunakan, kata -kata kerja yang bersifat Relasional dan Material(Kata kerja aktif dan berhubungan)
-Menggunakan konjungsi kuasal dan waktu, contohnya jika, bila, sehingga, dan lainnya.
-Lebih sering menggunakan kalimat pasif
-Kata - kata yang tercantum bersifat faktual dan ada buktinya, dan biasanya diterangkan secara kasual (kata ejaan).
Sekian, post dan materi bahasa indonesia mengenai teks eksplanasi dan terima kasih ^o^.
(Sumber ; buku Bahasa Indonesia)
No comments:
Post a Comment